Tags

,

Irit BBM

Seiring dengan terus meningkatnya harga BBM, semakin harus cermat pula, anda dalam penggunaan mobil. Banyak yang dapat dilakukan agar mobil anda lebih irit BBM, dimulai dari cara bekendara sampai penggunaan alat-alat bantu, tetapi sayangnya, hal ini belum diketahui orang banyak. Dan tahukah anda, walau membeli mobil murah yang di klaim memiliki konsumsi BBM irit sekalipun, anda bisa juga berakhir bulak-balik pom bensin apabila tidak tahu trik-trik berkendara yang dijabarkan dibawah ini.

1. Tekanan angin

Semakin tersedianya tempat pengecekan dan pengisian angin di banyak pom bensin, hendaknya anda bisa gunakan untuk mendeteksi tekanan angin pada mobil anda. Hal ini bisa dilakukan sebulan sekali, namun untuk penggunaan mobil yang sangat intens, hal ini dilakukan selama sekali dalam 2 minggu. Ban mobil dengan tekanan angin yang kurang, dapat berakibat pada konsumsi BBM yang lebih boros daripada semustinya dan tidak itu saja, hal ini dapat menempatkan anda, dalam resiko kecelakaan.

2. Bersihkan filter udara

Filter udara, ternyata juga memiliki andil dalam kemampuan optimal mobil dalam mengkonsumsi BBM. Mengapa bisa terjadi, hal ini dikarenakan campuran udara dan bahan bakar menjadi tidak seiimbang, sehingga menyebabkan konsumsi BBM yang tidak optimal dan boros.

3. Hindari modifikasi yang berlebihan

Modifikasi yang berlebih, seperti audio yang super heboh dan penggunaan sumber daya listrik yang berlebih akan meningkatkan konsumsi BBM, mengingat akan penambahan beban pada kendaraan dan konsumsi listrik pada mobil. Menurut otomotif.net salah satu solusinya ialah dengan menginstalasi kapasitor bank yang dapat mengatur arus listrik dari mobil.

4. Atur jarak tempuh mobil

Di tengah kondisi jalan yang sering macet, ada baiknya sebelum berkendara, anda menentukan rute tersingkat atau jalan pintas yang bisa anda lalui dengan waktu dan jarak yang lebih efektif. Hal ini bisa dilakukan dengan menggunakan GPS atau aplikasi-aplikasi di internet yang menunjukkan kepadatan jalan dan jalan pintas.

5. Berkendara dengan mulus

Dalam bermanuver, harus diingat bahwa perpindah kecepatan yang dilakukan secara berulang-ulang dan drastis, akan menentukan jumlah konsumsi BBM dari mobil anda. Oleh karena itu pastikan perpindahan persneling berada di putaran mesin 2000 rpm hingga 3000 rpm dan jangan menginjak pedal gas mobil terlalu dalam.

6. Oli mesin

Gunakan juga oli mesin yang sesuai dengan karakteristik mobil anda, coba diskusikan dengan ahlinya, agar anda tepat dalam memilih oli mesin yang dapat membantu menyempurnakan proses pembakaran di dalam mesin anda.

Berikut adalah cara untuk setidaknya mengirit konsumsi BBM selama penggunaan mobil, namun selain BBM yang irit, ada satu lagi hal yang penting untuk diperhatikan, yaitu penggunaan asuransi mobil, yang tentunya akan sangat membantu di saat-saat genting. Namun tentunya, bila anda memutuskan untuk berasuransi, cek terlebih dahulu jenis asuransi mobil dan perlindungan yang diberikan.